ASM (Annual Scientific Meeting) Neuroradiology Head and Neck 2022 yang diadakan oleh PSNKLI (Perhimpunan Spesialis Neuroradiologi Kepala Leher Indonesia) secara Online dan Offline di Radisson Hotel, Lampung pada tanggal 26-27 Februari 2022.
Acara ini mengangkat tajuk “Neuroimaging in Neuro-infection, from Intracranial, Head and Neck to Spine”, dengan banyak pembicara-pembicara yang didatangkan dari dalam dan luar negeri.
Acara ini juga menyelenggarakan lomba Free Paper dan E-Poster yang diikuti oleh puluhan residen dari berbagai center pendidikan, salah satunya UNS.
Pada kompetisi kali ini, PPDS Radiologi UNS berhasil memborong 4 penghargaan di lomba Free Paper.
Berikut adalah nama-nama PPDS Radiologi UNS yang berhasil memenangkan penghargaan pada lomba Free Paper di ASM Neuroradiology 2022 :
- dr. Anistyaning Wahyu Adhie – Juara 1 Free Paper
(PICTORIAL REVIEW: CORELATION OF SCORING MRI FEATURE OF TUBERCULOUS SPONDYLITIS AND SURGICAL LAMINECTOMY IN DR MOEWARDI GENERAL HOSPITAL) - dr. Muchtar hanafi – Juara 2 Free Paper
(REGION OF INTEREST (ROI) PRECISION IN ADC MAP: A COMPARATIVE STUDY OF BRAIN ABSCESS AND GLIOBLASTOMA CASES) - dr. Endang Linawati – Juara 3 Free Paper
(THE CORRELATION OF TEMPORAL BONE CT WITH HISTOPATHOLOGICAL FINDINGS. IN EVALUATION OF CHRONIC INFLAMMATORY DISEASES OF THE MIDDLE EAR) - dr. Sheila Sarah K.D – Juara Harapan 1 Free Paper
(A DESCRIPTIVE STUDY : MLADINA’S CLASSIFICATION IN RHINOSINUSITIS PATIENTS)
Selamat atas pencapaian yang telah diraih. Semoga semakin berprestasi dan sukses selalu.