Program Studi PPDS Radiologi Universitas Sebelas Maret Surakarta resmi didirikan padaTahun 2016, dan memulai Pendidikan pada tahun 2017, dengan RS Dr. Moewardi sebagai RS pendidikan utama.
Dengan didukung oleh staf pendidik yang kompeten dan berkomitmen, serta ditunjang fasilitas medis yang memadai, kami berusaha mewujudkan visi misi kami dalam proses pendidikan dokter spesialis Radiologi.
Visi kami adalah menjadi institusi pendidikan dokter spesialis radiologi yang bereputasi internasional dengan unggulan dibidang imaging radiologi onkologi dan berorientasi pada komunitas.
Visi tersebut kami jabarkan dalam tiga poin penting
- Bereputasi internasional
Sesuai dengan Visi Misi Universitas Sebelas Maret dan FK UNS, PPDS Radiologi FK UNS menyiapkan diri sebagai agen kemajuan dan tuntutan pasar global dalam bidang ilmu radiologi, turut serta mengantarkan masyarakat Indonesia hingga bermartabat dalam kancah pergaulan dunia yang bebas dengan ilmu pengetahuan, teknologi kedokteran dan kesehatan.
- Unggulan di bidang imaging radiologi onkologi
Sesuai dengan salah satu keunggulan pelayanan RSUD dr. Moewardi yaitu Pelayanan Kanker Terpadu, maka PPDS Radiologi FK UNS menyiapkan diri sebagai agen kemajuan di bidang imaging radiologi onkologi yang kompeten dan bermanfaat bagi kesehatan masyarakat.
- Berorientasi pada komunitas
Sesuai dengan Visi Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret maka PPDS Radiologi FK UNS menyiapkan diri sebagai agen kemajuan dalam bidang ilmu radiologi yang dapat menjawab kebutuhan komunitas.
Untuk mencapai visi tersebut kami telah menetapkan Misi
- Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan dokter spesialis radiologi yang kompeten, unggul di bidang imaging radiologi onkologi berorientasi pada komunitas
- Menyelenggarakan penelitian di bidang radiologi yang hasilnya dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah di masyarakat.
- Menyelenggarakan program studi yang berbasis Good University Governance dan dengan berbagai upaya bereputasi internasional
- Menyelenggarakan layanan bidang radiologi secara profesional yang sejalan dengan perkembangan teknologi terkini
- Mengembangkan kerjasama dengan institusi nasional dan internasional
Dengan tujuan yaitu
- Terwujudnya dokter spesialis radiologi yang kompeten dan unggul di bidang imaging radiologi onkologi berorientasi pada komunitas
- Terwujudnya riset berkualitas internasional yang mendukung pencapaian visi
- Terlaksananya kegiatan pengabdian masyarakat di bidang radiologi dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat terutama promotif dan preventif.
- Terlaksananya pelayanan radiologi secara profesional sesuai perkembangan IPTEKDOKKES terkini
- Terwujudnya kerjasama nasional dan internasional untuk mendukung pencapaian visi misi
- Terwujudnya peningkatan mutu pendidikan program studi radiologi dengan sasaran tercapainya standar mutu rumah sakit pendidikan